Waktu untuk Registrasi baik lomba mewarnai, poster, dan LKTI diperpanjang hingga 29 Oktober 2012

Minggu, 02 September 2012

Format Penulisan LKTI SMA/MA



Format Karya Tulis LKTI

     Sifat dan Isi Tulisan
Isi tulisan bersifat ilmiah berupa tinjauan pustaka (gagasan tertulis)  yang bersifat :
1.       Substansi sesuai dengan tema ("Pohon sebagai Kunci Utama Kehidupan") dan topik  LKTI BIOFEST.
2.       Kreatif dan objektif.
3.       Logis dan sistematis.
4.       Materi karya tulis merupakan isu mutakhir dan aktual.

      Sistematika dan Format Penulisan
1.      Tulisan menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan (EYD).
2.      Naskah diketik pada kertas A4, mulai dari pendahuluan sampai dengan simpulan dan saran, ditulis minimal 15 halaman dan maksimal 25 halaman.
3.      Penulisan Huruf
Naskah diketik 1,5 spasi dengan menggunakan jenis dan ukuran huruf “Times new Roman 12 pt”, kecuali untuk ringkasan diketik satu spasi.
4.      Tata Letak
Batas pengetikan
·         Samping kiri 4 cm
·         Samping kanan 3 cm
·         Batas atas 3 cm
·         Batas bawah 3 cm
5.      Penomoran Halaman
·         Halaman yang berisi: halaman judul, nama /daftar anggota kelompok, kata   pengantar, daftar isi, daftar tabel dan daftar gambar memakai angka romawi kecil (i,ii, dan seterusnya).
·         Bagian inti sampai dengan bagian penutup memakai angka arab (1,2,3 dan seterusnya).
·         Penomoran halaman diletakan di bagian bawah halaman dengan jarak 3 cm dari tepi kanan dan 1,5 cm dari tepi bawah.
6.       Format dan Struktur Penulisan
1)     Format sampul (Cover)
a)      Judul diketik dengan huruf kapital.
b)     Nama penulis dengan nomor induk siswa ditulis dengan jelas.
c)      Sekolah asal ditulis dengan jelas.
d)     Tahun penulisan.
2)     Lembar pengesahan
a)      Lembar pengesahan dapat diunduh di blog resmi (klik link) kami
      b)     Lembar pengesahan ditandatangani oleh guru pendamping dan kepala sekolah atau  kepala yayasan lengkap dengan stempel sekolah
      c)      Lembar pengesahan diberi tanggal sesuai dengan tanggal pengesahan
3)     Penjelasan struktur
                                            I.         Bagian Awal
A.      Kata pengantar dari penulis.
B.      Daftar isi dan daftar lain yang diperlukan seperti daftar gambar, daftar tabel, dan daftar lampiran.
C.      Ringkasan karya tulis disusun 1 halaman yang mencerminkan isi keseluruhan karya tulis, mulai dari latar belakang, tujuan, landasan teori yang mendukung, metoda penulisan, pembahasan, kesimpulan dan rekomendasi.
                                         II.         Bagian Inti
A.      Pendahuluan
Bagian pendahuluan berisi hal-hal sebagai berikut :
1.       Latar belakang tentang alasan mengangkat judul tersebut menjadi karya tulis dan uraian singkat mengenai gagasan kreatif yang ingin disampaikan;
2.       Rumusan masalah. Rumuskan dengan jelas permasalahan yang ingin diteliti atau  diselesaikan.
B.      Tinjauan  pustaka
1.      Uraian yang menunjukkan landasan teori dan konsep-konsep yang relevan dengan masalah yang dikaji.
2.      Uraian mengenai pendapat terdahulu yang berkaitan dengan masalah yang dikaji.
3.      Uraian mengenai pemecahan masalah yang pernah dilakukan.
C.       Metode penulisan
Penulisan dilakukan mengikuti metode yang benar dengan menguraikan secara cermat cara/prosedur pengumpulan data atau informasi, pengolahan data atau informasi, serta analisis-sintesis.
D.      Analisis dan Pembahasan
1.     Analisa permasalahan didasarkan pada data dan/atau informasi serta telaah pustaka.
2.       Model pemecahan masalah
E.      Kesimpulan dan saran
1. Kesimpulan harus konsisten dengan analisis permasalahan dan menjawab tujuan.
2.      Saran berupa rekomendasi penulis untuk ke depannya.
                                       III.         Bagian Akhir
A.      Daftar pustaka mengacu pada penulisan daftar pustaka sistem Harvard 
Sistem Harvard menggunakan nama penulis dan tahun publikasi dengan urutan pemunculan berdasarkan nama penulis secara alfabetis. Publikasi dari penulis yang sama dan dalam tahun yang sama ditulis dengan cara menambahkan huruf a, b, atau c dan seterusnya tepat di belakang tahun publikasi (baik penulisan dalam daftar pustaka maupun sitasi dalam naskah tulisan). Alamat Internet ditulis menggunakan huruf italic.
Berikut ini adalah beberapa contoh penulisan dengan menggunkan sistem harvard :
1.       Untuk sumber dari jurnal
Nama penulis., Tahun. Judul artikel. Judul jurnal, volume jurnal (nomor artikel), nomor halaman.
Contoh : 
Perry, C., 2001. What health care assistants know about clean hands. Nursing Times, 97(22), pp.63-64. 
2.     Untuk sumber dari buku
Nama penulis., Tahun. Judul buku. Tempat terbit: Penerbit. 
Contoh :
Baron, D. P., 2008. Business and the organisation. Chester: Pearson.
3.    Untuk sumber dari skripsi/ tesis/ disertasi
Penulis, Tahun terbit. Judul skripsi/tesis/disertasi. Level. Nama universitas.
Contoh :
Richmond, J., 2005. Customer expectations in the world of electronic banking: a case study of the Bank of Britain. Ph. D. Anglia Ruskin University.
4.    Untuk sumber dari surat kabar
Nama penulis., Tahun. Judul artikel. Nama surat kabar, tanggal dan bulan terbit,  halaman dan letak kolom.
Contoh :
Slapper, G., 2005. Corporate manslaughter: new issues for lawyers.
The Times, 3 Sep. p.4b.
5.       Untuk sumber dari internet
Nama penulis, Tahun pembuatan artikel/tulisan. Judul artikel/tulisan.[online] <Alamat website>, [diakses  tanggal].
B.      Lampiran jika diperlukan, seperti: foto/dokumentasi, data dan informasi lainnya yang mendukung isi tulisan.


Nb:
Lembar pengesahan dapat diunduh di blog resmi (klik link) kami. Pada menu DOWNLOADS.
 

0 komentar:

Posting Komentar